Abdul Azis Berjuang Ciptakan Role Model Pemilu Di Sultra

banner 468x60

KOLTIM.TAGSULTRA.COM- Disetiap kegiatan Pemerintah Daerah (Pemda) Koltim, baik teragenda maupun tidak, resmi ataupun tidak resmi, tak kenal dimanapun tempatnya dalam wilayah Koltim, gaung untuk menciptakan Pemilu 2024 yang jujur, rahasia, aman dan nyaman, selalu saja terdengar.

Itu adalah suara asli dari sosok Abdul Azis SH MH, Bupati Koltim yang bertekad untuk menjadikan daerah ini Wonua Sorume sebagai Role Model atau contoh pemilu yang diidam-idamkan di Provinsi Sultra. Ia bertekad untuk mewujudkan itu, dengan harapan dukungan seluruh masyarakat dan pemangku di daerah ini.

”Saya berkeinginan, seluruh masyarakat Kolaka Timur juga punya harapan yang sama untuk menciptakan pemilu yang aman dan damai, yang akan menjadi role model pemilu di Sulawesi Tenggara,” ucapnya berulang-ulang dalam setiap pidato/pengarahan/sambutan atau apapun itu ketika ia berbiacara dihadapan sejumlah orang, ataupun banyak orang.

Diakuinya, pemilu hanya lewat sekali dalam lima tahun, setelah itu akan kembali seperti biasa. Soal siapa yang terpilih atau menang, itu adalah sudah menjadi takdir sang pencipta Allah SWT.

”Tapi kita bertetangga, bersaudara, berteman, bersahabat adalah selamanya. Jangan hanya karena pemilu yang sekali dalam lima tahun, kita berselisih, bertengkar, tidak akur, tidak damai, yang pada akhirnya akan merugikan kita sendiri,” sebutnya.

Ia selalu mencontohkan, jika peserta pemilu adalah orang-orang yang memiliki intelektual, emosional dan spiritual yang tinggi. Sehingga setinggi atau sepanas apapun konstestasinya, mereka hanya akan beradu dan berlaga di momen pemilu, setelah itu mereka akan saling merangkul dan mendukung

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *