KOLAKA TIMUR.TAGSULTRA.COM-Pasca pencoblosan Pilkada Koltim tahun 2024, Tim Pemenangan Asmara melakukan monitoring dibeberapa Sekertariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Langkah ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kelancaran proses rekapitulasi suara hingga pengumuman hasil resmi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Koltim.
Ketua Tim Pemenangan Asmara, Doktor Irwansyah, dalam keterangannya setelah melakukan monitoring di Posko Asmara pada Kamis Malam, (28/11/ 2024),hal ini dilakukan untuk memastikan kotak suara aman dan terkendali dalam rangka persiapan rekapitulasi tingkat kecamatan.
“Selain monitoring keamanan kotak suara,Saya juga berkoordinasi dengan petugas setempat perihal keamanan kotak suara agar suara rakyat terkawal dengan baik.”ujarnya
Irwansyah juga mengapresiasi pihak TNI serta kepolisian yang telah menjaga dan akan mengawal Jalannya Proses Pleno tingkat Kecamatan
“Saya mewakili seluruh tim Asmara mengucapkan terima kasih dan apresiaasi yang sebesar-besarnya kepada pihak keamanan telah menyiagakan petugas bersenjata lengkap di setiap PPK untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dalam rangka Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan suara tingkat kecamatan,”ungkapnya
Irwansyah mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga hasil pemilihan yang di lakukan secara serentak pada tanggal 27 November 2024, dan mengawal pilkada koltim ini berjalan sesuai dengan PKPU nomor 18 tahun 2024 tentang rekapitulasi dan penetapan hasil perhitungan suara tingkat kecamatan.
“Saya meminta kepada seluruh elemen Masyarakat untuk menjaga stabilitas daerah selama proses Rekapitulasi dan penetapan Hasil perhitungan suara tingkat PPK, kami juga membuka posko pengaduan masyarakat untuk memastikan transparansi dan respons cepat terhadap Proses pelaksanaan Pilkada 2024.”Ucap irwansyah
Menurut Irwansyah Pilkada yang sukses adalah Pilkada yang mempunyai partisiapsi pemilih yang tinggi dan minim pelanggaran.
“Kami dari Paslon Asmara berharap dalam Proses rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat PPK berjalan sesuai mekanisme yang berlaku.”
Kata Irwansyah,sampai saat ini,semua Tim telah mengumpulkan formulir C1 yang merupakan rujukan dalam proses rekapitulasi. Karena formulir C1 tersbebut telah ditandatangani oleh KPPS.
“Kami ingin memastikan bahwa rekapitulasi tingkat kecamatan berjalan sesuai dengan PKPU 18 2024, kami yakin bahwa berdasarkan C1 pleno yang kami terima, pasangan Asmara memperoleh suara lebih banyak dibanding paslon lain.”pungkasnya(Mujaf)