KOLTIM.TAGSULTRA.COM- Kabupaten Kolaka Timur merupakan salah satu kabupaten di Sulawesi Tenggara yang saat ini sedang memasuki fase penting dalam pembangunan daerah. Dengan kepemimpinan baru, Bupati Kolaka Timur menargetkan percepatan pembangunan dalam 100 hari kerja sebagai bentuk komitmen terhadap masyarakat.
Salah satu putra terbaik Kolaka Timur yang juga Mahasiswa pascasarjana Universitas Gadjah Mada (UGM) Muhammad Lutfhi yang berasal dari Wonua Sorume ini, memiliki komitmen dalam mendukung dan mengawal kebijakan Bupati dan Wakil Bupati terpilih, agar visi -misi mereka dapat berjalan secara efektif dan berkelanjutan.
“Pembangunan yang cepat dan tepat sasaran menjadi harapan besar masyarakat Kolaka Timur. Dengan target 100 hari kerja, diharapkan sektor-sektor prioritas seperti infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan ekonomi dapat mengalami peningkatan yang signifikan.”Kata Lutfi
Menurutnya,Berbagai pihak dengan latar belakang yang berbeda diharapkan dapat berkolaborasi dan berkontribusi dalam berbagai aspek, seperti analisis dan rekomendasi kebijakan, pemberdayaan masyarakat, serta pemanfaatan teknologi dan inovasi.
“Pelibatan publik secara umum dalam melakukan riset dan rekomendasi kebijakan mengenai strategi pembangunan yang efektif sesuai dengan kondisi sosial-ekonomi Kolaka Timur. Selain itu, melalui program pengabdian masyarakat, pelibatan mahasiswa dapat memberikan pelatihan dan pendampingan kepada kelompok masyarakat, khususnya dalam bidang pendidikan dan ekonomi kreatif.”Ujarnya
“Dengan wawasan global yang dimiliki, mahasiswa dapat membantu menerapkan teknologi tepat guna dalam pembangunan daerah, termasuk digitalisasi layanan publik dan pengembangan ekonomi berbasis teknologi.”Sambung Lutfi
Selanjutnya,Lutfi Sapaan Akrabnya Mengatakan Meskipun harapan tinggi terhadap percepatan pembangunan, ada berbagai tantangan yang perlu diantisipasi, antara lain keterbatasan anggaran, kapasitas sumber daya manusia lokal, birokrasi dan regulasi, serta partisipasi masyarakat.
“Pembangunan yang cepat memerlukan dana yang cukup, sehingga diperlukan strategi pembiayaan yang transparan dan efisien. Peningkatan kualitas sumber daya manusia menjadi tantangan utama dalam implementasi kebijakan pembangunan, sehingga perlu ada sinergi antara pemerintah daerah dan perguruan tinggi.”Ungkapnya
“Proses administratif yang panjang dapat menjadi hambatan dalam merealisasikan program pembangunan dalam waktu singkat. Keberhasilan pembangunan sangat bergantung pada keterlibatan aktif masyarakat, sehingga diperlukan pendekatan yang inklusif dan kolaboratif.”Tambah Lutfi
Lebih Lanjut,Lutfhi Menuturkan bahwa Mahasiswa sebagai bagian dari dunia akademik, memiliki peran penting dalam mendukung percepatan pembangunan 100 hari kerja Bupati Kolaka Timur. Dengan mengoptimalkan keilmuan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, mahasiswa dapat menjadi mitra strategis dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan.
“Sinergi antara pemerintah daerah, akademisi, dan masyarakat menjadi perhatian yang tidak bisa diabaikan dalam menjawab tantangan pembangunan serta mencapai kesejahteraan bersama. Melalui berbagai program dan kontribusi nyata, diharapkan keterlibatan mahasiswa dapat memberikan dampak positif bagi kemajuan Kolaka Timur, memberikan efek kemajuan dan kesejahteraan dalam waktu dekat.”Pungkasnya
( Berikut 10 Program Unggulan Bupati Abd Azis,SH.MH dan Wakil Bupati Terpilih H.Yosep Sahaka,S.Pd Periode 2025-2030 )
1. BPJS Gratis : Layanan Kesehatan Gratis Melalui BPJS.
2. 500 Juta Perdesa dan Kelurahan : Pemberian anggaran sebesar 500 Juta Rupiah untuk Setiap Desa dan Kelurahan.
3. Pupuk Lancar : Distribusi Pupuk Lancar.
4. Jalan Mulus : Infrastruktur jalan yang baik dan Mulus.
5. Beasiswa Pendidikan : Pemberian beasiswa pendidikan.
6. Sertifikat Tanah Gratis : Sertifikat Tanah Gratis Untuk Masyarakat Koltim.
7. Koltim Religius : Program yang mendoronh peningkatan kehidupan religius masyarakat melalui dukungan untuk kegiatan keagamaan, pembangunan fasilitas ibadah.
8. UMKM Tumbuh : Mendukung Pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil dan menengah(UMKM).
9. Makanan Bergizi Gratis : Pemberian makan bergizi secara gratis.
10. Listrik Masuk Sawah : Akses Listrik Untuk lahan Pertanian.
Laporan : Jusran